Emisi CO2 Global Merangkak Naik


SIDNEY - Sebuah penelitian menunjukkan emisi karbon dioksida global dari industri naik sekira tiga persen, meskipun nyatanya ekonomi global tetap lemah.

Penemuan ini menjadi sebuah desakan untuk segera mengendalikan gas pemicu pemanasan global, bagi UN climate talk yang diadakan di Afrika Selatan.

Penelitian yang dilakukan oleh Global Carbon Project, dalam sebuah kartu laporan tahunan tentang polusi CO2 yang ditimbulkan manusia mengatakan, perlambatan emisi selama krisis keuangan global pada 2008-2009 hanyalah sebuah ganjalan kecil.

"Krisis keuangan global adalah kesempatan untuk menjauhkan ekonomi global dari emisi tinggi. Hasil penelitian kami tidak memberikan indikasi terjadinya hal tersebut," kata penulis dalam penelitian yang diterbitkan dalam jurnal Nature Climate Change.

Sejumlah kecil negara-negara besar yang sedang berkembang, menjadi memicu pertumbuhan emisi. Para peneliti mengatakan, pertumbuhan emisi tersebut tetap terjadi meskipun krisis keuangan global telah menghasilkan rencana stimulus hijau, yang dibuat oleh China, Korea Selatan, Amerika Serikat dan lainnya sebagai usaha untuk mengurangi emisi CO2.

Hal sebaliknya terjadi di negara berkembang. Sementara itu tahun 2009 menandai Di negara berkembang sebaliknya terjadi dan 2009 menandai pertama kalinya bahwa negara-negara berkembang  memiliki semisi CO2 yang lebih besar dari negera induk.

Dilansir melalui ABC, Senin (5/12/2011) data yang diperoleh menunjukkan, emisi global dari pembakaran bahan bakar fosil dan produksi semen tumbuh 5,9 persen pada 2010, dibandingkan dengan penurunan 1,4 persen tahun sebelumnya.

Dalam kedua tahun, pertumbuhan emisi telah didominasi oleh negara-negara berkembang, dengan emisi China melompat 10,4 persen pada 2010, India 9,4 persen, Brasil 11,6 persen dan Korea Selatan 9,2 persen.

Emisi pada 2010 juga tumbuh di beberapa negara maju besar. Peningkatan tersebut adalah 4,1 persen di Amerika Serikat dan 5,8 persen untuk Rusia. Sementara itu China, yang didaulat sebagai penghasil paolusi paling besar, emisi CO2-nya meningkat dua kali lipat antara 2002 dan 2010.

Penelitian yang juga dipublikasikan dalam jurnal Nature Climate Change ini, memfokuskan diri pada sejumlah skenario tentang pemotongan emisi dan dampak jangka panjangnya terhadap planet ini.

Dr Mike Raupach, seorang ilmuwan iklim mengatakan "Semakin lama kita tidak peduli terhadap pengurangan emisi, semakin mendesak waktu yang dibutuhkan untuk menguranginya dan pada suatu saat, kita tidak lagi memiliki cukup waktu." (tyo)


Okezone.com 
Anda baru saja membaca artikel yang berkategori News dengan judul Emisi CO2 Global Merangkak Naik . Anda bisa bookmark halaman ini dengan URL http://hour17.blogspot.com/2011/12/emisi-co2-global-merangkak-naik.html . Terima kasih!
Ditulis oleh: dimasprayoga90 -

1 Komentar untuk " Emisi CO2 Global Merangkak Naik "

  1. berkunjung gan...jangan lupa berkunjung juga ke http://sessuatubanget.blogspot.com/

    BalasHapus